MENGABADIKAN KEINDAHAN GILI TRAWANGAN



Gili Trawangan Lombok


PESONA PULAU GILIDI LOMBOK


Di sebelah barat laut Lombok, ada satu kepulauan yang terdiri dari tiga pulau kecil (gili), namun namanya sudah mendunia, khususnya dikalangan wisatawan, pelancong, traveler, backpacker, atau apapun istilahnya.  Ketiga pulau kecil kecil tadi masing-masing bernama Gili Air, Gili Mano, dan yang paling besar bernama Gili Trawangan.

Dengan ukuran hanya 2 x 3 km, Gili Trawangan merupakan pulau terkecil yang memiliki Bar Irlandia, dan selalu bernuansa pesta sepanjang malam. Bahasa yang digunakan di sana kalau tidak bahasa Sasak, ya bahasa inggris.  Ya, kemampuan berbahasa inggris dimiliki rata-rata penduduk, sebab mayoritas wisatawan yang adatang adalah wisatawan mancanegara.

SEJARAH PULAU GILI TRAWANGAN


Sejarah Pulau Gili Trawangan lumayan horor.  Dulunya pulau kecil ini merupakan tempat pembuangan narapidana, karena penjara penuh.  Raja yang waktu itu berkuasa membuang sekitar 350 pemberontak ke pulau ini.  Baru pada tahun 1970-an, orang-orang dari Sulawesi datang dan kemudian menetap di pulau gili Trawangan. [sumber: wikipedia.org]


GILI TRAWANGAN, PULAU KECIL NAN ISTIMEWA



Ketiga pulau Gili saat ini terkenal di seluruh dunia karena keindahan pemandangan bawah laut dan bebatuan yang indah.  Fasilitas di Gili Trawangan hampir menyerupai Pulau Bali.  Di sana tersedia banyak hotel, resort, dan restoran, membentang dari selatan hingga utara Gili Gili, Lombok.  Beberapa hotel tersebut bahkan berskala internasional.  Begitu pula, kafe dan bungalow semakin ramai bermunculan.  Total mungkin lebih dari seratus akomodasi yang siap melayani wisatawan di wilayah ini.  Kebanyakan ada di bagian utara pulau. 

Gili Trawangan


Keistimewaan Gili Trawangan, yang jarang dimiliki pantai lain, pantai Gili Trawangan menghadap timur dan barat sekaligus, sehingga wisatawan dapat menikmati keindahan sunrise dan sunset Gili Trawangan. Uniknya, di pulau Gili Trawangan, tidak terdapat kendaraan bermotor.  Itu memang aturan lokal di sana.  Maka untuk berkeliling pulau kecil itu, wisatawan dapat menyewa kuda, seperda, atau cimodo – sejenis delman.  Untuk transportasi ke luar pulau, tersedia perahu bermotor dan speedboat.



Pantai Gili Trawangan


JENIS WISATA YANG DAPAT DINIKMATI DI GILI TRAWANGAN


Aktivitas wisatawan paling populer di pulau Gili Trawangan yang berjumlah penduduk sekitar 800 jiwa itu antara lain Scuba Diving, dan Snorkeling yang biasanya dilakukan di pantai sebelah timur laut pulau, wilayah dengan populasi terpadat di pulau itu.  

Pantai Gili Trawangan Lombok

Tour ke Gili Trawangan Lombok

Naik Kapal untuk SNorkeling di Gili Trawangan


Alternatif lain di Gili Trawangan wisatawan dapat menyewa kayak dan berkayaking, atau dengan papan surfing menari mengikuti alunan ombak pantai Gili Trawangan. Presean -- seni beladiri tradisional dengan tongkat (stick fighting) dapat dinikmati,  pertunjukan biasanya diadakan di sekitar pasar seni.

MEMBINGKAI KEINDAHAN PANTAI DAN LAUT DI PULAU GILI TRAWANGAN


Pantai dan laut Gili Trawangan begitu indah, sehingga amat sayang jika kita ke sana tanpa mengabadikan keindahan paronamanya pantai, laut, dan bawah lautnya yang mempesona dunia.

Keindahan Pantai Gili Trawangan

Pantai dan Laut Gili Trawangan


 Suasana Pantai Gili Trawangan

Snorkeling menikmati keindahan Gili Trawangan



Next
Previous